Bosan adalah keadaan di mana pikiran menginginkan perubahan, mendambakan sesuatu yang baru, dan menginginkan berhentinya rutinitas hidup dan keadaan monoton dari waktu ke waktu
Mengapa BOSAN?
Karena kita tidak pernah puas dengan apa yang kita miliki.
Bagaimana menghilangkan BOSAN?
Hanya ada satu cara, NIKMATILAH KEBOSANAN itu, maka kitapun akan terbebas darinya.
Mungkinkah menikmati BOSAN?
Bertanyalah pada dirimu sendiri : mengapa kamu tidak pernah bosan makan nasi setiap hari?
Karena kita makan nasi dengan lauk yang berbeda?
Benar sekali!!! Tambahkanlah sesuatu yang baru dalam rutinitasmu, maka kebosananpun akan hilang.
Bagaimana menambahkan HAL BARU dalam rutinitas kita ???
Ubahlah caramu melakukan rutinitas itu. Kalau biasanya menulis sambil duduk, cobalah menulis sambil jongkok atau berbaring. Kalau biasanya membaca di kursi, cobalah membaca sambil berjalan-jalan atau meloncat-loncat. Kalau biasanya menelpon dengan tangan kanan, cobalah menelpon dengan tangan kiri atau dengan kaki kalau bisa. Dan seterusnya.....
Apakah itu MENGHILANGKAN kebosanan???
Ternyata jawabnya adalah, TIDAK!!!
Terus bagaimana???
Luangkanlah waktu untuk bermain. Melakukan permainan anak-anak yang dulu pernah kamu mainkan waktu kecil. Dan ajaklah anan-anakmu untuk bermain.
Maka kebosananmu akan hilang...
Kenapa demikian???
Karena segala sesuatu sebenarnya adalah berasal dari pikiranmu sendiri. Kebosanan itupun berasal dari pikiranmu yang berpikir tentang kebosanan. Permainan anak-anak membuat pikiranmu ceria. Kebosanan hilang karena pikiranmu tentang kebosanan berganti dengan pikiran tentang keceriaan. Dan...
Anak-anak hanya berpikir tentang BERMAIN dan KECERIAAN
Dan hanya anak-anak yang tahu, bagaimana menciptakan HAL-HAL BARU!!!
SELAMAT BERMAIN setiap hari!!!
No comments:
Post a Comment